MENGENAL BONEKA SPIRIT DOLL, BONEKA ASUH BERISIKAN ROH !!



(Lemapka.com) Jakarta, 06 Januari 2022 - Boneka spirit doll merupakan boneka yang sering digunakan untuk hal hal yang berhubungan dengan spiritual, Spirit doll sudah ada sejak dahulu namun boneka spirit doll kini ramai diperbincangkan oleh masyarakat sehingga menimbulkan konterversi diberbagai kalangan.

Spirit doll dahulu hanya sekedar boneka yang berisikan arwah, namun sekarang spirirt doll sudah berkembang dan dapat dimodifikasi sesuai permintaan konsumen yang memesannya.

Tak tertinggal pada kalangan selebriti juga banyak yang mengasuh spirit doll ini salah satunya Ivan Gunawan seorang desainer dan presenter yang terkenal kini juga mengikuti tren mengasuh spirit doll, ia memesan spirit doll langsung dari Rusia dan dibentuk semirip mungkin dengan wajahnya atas permintaan Ivan Gunawan itu sendiri. Namun Ivan Gunawan mendapatkan komentar pedas dari para netizen yang membicarakan mengenai spirit doll yang di asuhnya, namun Ivan Gunawan angkat bicara mengenai komentar komentar pedas itu, Ivan Gunawan berkomentar bahwa nya ia mengasuh spirit doll melainkan untuk berlatih dalam mengasuh anak sekaligus menjadi temannya. Bahkan Ivan Gunawan rela menghabiskan waktu dan uangnya hanya untuk membelikan anak asuhnya pakaian bayi layaknya bayi sungguhan. Ivan Gunawan juga memberikan nama spirit doll dengan panggilan Eqqel atau nama lengkapnya Miracle Putra Gunawan, ia memberikan nama tersebut dengan harapan agar Eqqel membawa keberuntungan dalam hidupnya.

Dalam konterversi lainnya salah satu psikologi Stephani Raihana Hamdan menyatakan bahwa boneka Spirit doll hanyalah boneka trend yang diikuti dari kalangan selebriti sehingga bersifat tidak akan bertahan lama, namun ia menyatakan juga bahwa mengasuh spirit doll merupakan kebutuhan dari kalangan individu, ada yang mengasuh spirit doll untuk belajar dalam mengasuh anak, ada juga yang hanya ingin mengasuh saja tanpa adanya alasan khusus.(sumber: CNN Indonesia).


Dari persepktif kesehatan mental, Psikolog Intan Erlita mengatakan bahwa memelihara atau mengasuh spirirt doll mempu membawa dampak buruk bagi para pengasuh nya karena dikawatirkan para pengasuh mengalami halusinasi yang berlebihan sehingga bisa menggangu kesehatan mental orang tersebut. Intan juga mengatakan jika trend yang berada di kalangan selebriti dan dikhawatirkan para fans mereka mengikuti trend tersebut, sehingga dapat menggangu kesehatan mental mereka(sumber: merdeka.com)

Namun MUI(Majelis Ulama Indonesia) menyatakan bahwa memelihara atau mengasuh spirit doll tidaklah diperbolehkan karena melanggar hukum agama, memiliki boneka diperbolehkan namun jika boneka tersebut dimasuki arwah maka sama saja seperti mereka memelihara jin. Maka dari itu MUI menghimbau umat Islam tidaklah mengikuti trend dalam mengasuh spirit doll.

Seiring berjalannya trend mengasuh spirit doll ini maka para penjual disitus online pun mengalami kebanjiran orderan.Dengan adanya trend mengasuh spirit doll ini terutama trend dikalangan selebritis maka dari itu spirit doll ini mengalami kenaikan harga yang cukup fantastis, boneka spirit doll yang berukuran 70 sentimeter dihargai sekitar Rp. 5,5 juta per boneka nya. Berbekal an Boneka yang berisikan arwah para pengasuh pun memperlakukan nya layaknya seorang bayi sungguhan bahkan 


Penulis : Hana

Komentar